Senin, 22 November 2010

Rooney-Carroll, Taring Kembar The Three Lions

Wayne Rooney/Dok. SOCCER


Manajer Timnas Inggris, Fabio Capello membeberkan rencana formasi lini depan The Three Lions di laga internasional selanjutnya. Don Fabio akan menunjuk duet Wayne Rooney dengan Andy Carroll sebagai pasangan striker Inggris.
"Mereka bisa menjadi kombinasi yang hebat. Carroll tidak hanya hebat dalam duel udara, dia juga mempunyai pergerakan yang bagus," ucap Capello. "Carroll bisa membawa banyak pemain bertahan musuh saat menguasai bola. Dia mampu mendribel bola dan selalu berusaha mencetak gol."
Carroll sendiri telah bermain saat Inggris dikalahkan Prancis dalam laga persahabatan. Meski kalah, Capello tetap memuji penampilan perdana Carroll bagi The Three Lions tersebut.
Mengenai Wazza  - julukan Rooney, Capello sepertinya tetap menganakemaskan pemain Manchester United tersebut. Menurutnya, striker Manchester United itu adalah yang terbaik jika dalam keadaan fit.
"Kita mengharapkan Rooney fit. Normalnya, dia harus kembali ke kondisi 100 persen untuk bermain baik. Jadi, akan sangat penting jika dia bermain dalam banyak pertandingan bersama MU," pungkas Capello.

(sumber: duniasoccer.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar